Labanasem, Banyuwangi – Pemerintah Desa Labanasem Kecamatan Kabat menggelar istigosah bersama dalam menutup akhir tahun 2022.
Kepala Desa Labanasem Maimun Ali Nasih menyampaikan harapan besarnya kepada para seluruh staf dan perangkat Desa Labanasem Kecamatan Kabat, Banyuwangi agar kinerja di tahun 2023 bisa lebih baik lagi.
“Semoga pemerintahan kedepannya lebih baik, dan masyarakat Labanasem diberikan kesehatan dan keselamatan.” Kata Maimun Ali Nasih. (31/12)
Acara istigosah bersama Pemerintah Desa Labanasem tersebut dilakukan di Aula Kantor Desa Labanasem dimulai ba’da sholat magrib hingga selesai.
“Mari menyambut tahun baru ini dengan penuh semangat, dan motivasi untuk lebih maju.” Tutup Kades Labanasem. (Handoko/Malik/JMDN)