Beri Kenyamanan Pengguna Jalan, Kades Labanasem dan Perangkat Giat Jum’at Bersih

  • Whatsapp

Labanasem – Pemerintah Desa Labanasem melakukan giat Jum’at bersih di jalan sekitar Desa Labanasem, Jum’at (12/5/2023). Kegiatan rutin ini, bertujuan untuk menjaga tata keindahan desa agar terlihat bersih dan asri.

Selain itu, juga untuk memberikan kenyamanan dan keamanan kepada pengguna jalan saat melintasi jalan tersebut. Terlihat, Kades bersama Perangkat Desa Labanasem sangat semangat memungut rumput dan sampah disekitar jalan Desa.

Desa Labanasem acapkali dilewati oleh kendaraan baik kendaraan roda dua maupun roda empat, karena jalan di desa ini menjadi jalan alternatif bagi pengendara saat hendak menuju ke wilayah selatan.

Maka, Jalan tersebut sangat membantu bagi pengguna jalan karena mengurangi keramaian kendaraan di Pasar rogojampi. Kepala Desa Labanansem, Maimun Ali Nasih mengatakan menjaga kebersihan lingkungan merupakan kewajiban bagi semua pihak.

“Alhamdulillah, pada saat ini jumat bersih kita mulai kembali turun ke jalan, saat ini yang kita sasar adalah pinggir jalan raya jember yang menjadi jalan poros kabupaten banyuwangi,” tuturnya.

Kades Labanasem berharap melalui kegiatan ini, semoga dapat merangsang masyarakat pada umumnya untuk tetap menjaga kebersihan di lingkungan masing-masing.(Handoko / Jurnalis Desa Labanasem )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *